Pada Tanggal 14 Maret 2023, bertempat di Hotel Kencana Blora, Seksi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blora mengadakan kegiatan Capacity Building Revitalisasi Dalam Pemenuhan dan Pengelolaan Sarana Prasarana KUA. Kegiatan ini diikuti perwakilan dari KUA sekabupaten Blora.
Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Kakankemenag yang diwakili Kasubbag TU Mustaqim S.PdI dan didampingi oleh Kasi Bimas Islam Kholid S.Ag.
Narasumber dalam kegiatan ini adalah Penyusun Program dan Anggaran Bidang Urais Kanwil Kemenag Prov. Jateng Nur Khabibah SE, Pranata Humas Kankemenag Kab. Blora Nike Nurjannah S.Sos dan Pranata Komputer Yan Gurin Ivanda S.Kom.
Selain kegiatan Capacity Buiding, juga dilaksanakan penandatanganan komitmen bersama oleh seluruh kepala KUA dan Kepala Kankemenag Kabupaten Blora untuk melaksanakan bimbingan dan edukasi kepada calon pengantin dibawah umur dan melaksanakan bimbingan perkawinan bagi semua calon pengantin di kecamatan masing-masing.